Facilitator?
(error)
Jawaban untuk fasil akan ditampilkan

Sesi 15 - Week of 13th Mar 2017

Unity and Diversity in the Body


Pembukaan

Didalam cell group kalian masing-masing, pernahkan kalian merasa “berbeda” dari anggota lainnya? Ataukah kalian pernah merasa bahwa ada anggota lain yang “tidak pada tempatnya” dalam cell group kalian? Masih didalam tema komunitas dan pelayanan dalam komunitas, minggu ini kita akan bersama membahas tentang perbedaan masing-masing anggota dalam komunitas dan bagaimana agar semua anggota yang “berbeda” ini dapat bekerja sama.

Sesi minggu ini akan digunakan untuk lebih mensharingkan masalah didalam CG masing-masing, dan juga bagaimana pendapat setiap anggota untuk menyelesaikannya. Juga sesi untuk mensharingkan hal-hal apa yang bisa dilakukan agar hubungan dalam CG menjadi lebih dekat, akrab dan hangat.

 

N.b. Bahan minggu ini lumayan pendek, tapi digunakan lebih untuk sharing antar anggota di pertanyaan 3 & 4!

 

Bacaan dibawah boleh dibaca 2x – 3x agar lebih didalami, pertama boleh dibaca bersama-sama, kedua dan ketiga boleh dibaca oleh salah satu anggota saja, agar anggota lainnya bias lebih focus membaca dan memahami bacaan.

1 Korintus 12

[table “” not found /]

 

Pertanyaan Sharing

  1. Bacaan diatas membahas tentang adanya perbedaan antara orang Yahudi dan Yunani, antara budak dan orang merdeka, tetapi dikatakan bahwa mereka telah menjadi satu, bagaimana demikian? Jelaskan!
  2. Bacaan diatas juga membahas bahwa walaupun tangan dan kaki berbeda, dan walaupun telinga dan mata berbeda, tetapi mereka adalah bagian satu tubuh, mengapa? Jelaskan!
  3. Sama seperti anggota tubuh yang berbeda tetapi bekerja sama untuk mencapai satu tujuan, apakah peran kalian masing-masing didalam cell group? Sharingkan!

Setiap anggota diharapkan mensharingkan bagaimana cara mereka melayani didalam/diluar CG, boleh juga meminta anggota menceritakan perjalanan/pengalaman mereka dalam melayani.

Juga boleh digunakan untuk mengkorek minat pelayanan anggota CG (nyanyi, main alat musik, buat bahan CG, melayani orang lain dkk…).

  1. Didalam cell group, pasti pernah terjadi perbedaan pendapat antar anggota, juga pasti pernah terjadi dimana salah satu anggota merasa diperlakukan dengan tidak adil. Sharingkan pengalaman kalian tentang kejadian serupa, dan bagaimana cara kalian mengatasi masalah-masalah tersebut? Juga sharingkan masukan-masukan kalian agar cell group kalian menjadi lebih dekat, erat dan hangat antar anggota.

Fasil atau ketua CG boleh membawa masalah yang baru-baru ini terjadi di CG kalian (e.q. anggota baru yang tidak di-welcome, anggota lama yang tiba-tiba hilang tanpa kabar, CG mulai telat, ke-eksklusifitasan,

 

Penutup

Didalam cell group pasti ada perbedaan dan masalah, tetapi perbedaan inilah yang membuat cell group kalian menjadi unik! Perbedaan ini juga berarti bahwa kalian dapat saling membantu dan memenuhi satu sama lain. Ingatlah bahwa kalian semua adalah keluarga didalam Yesus Kristus dan Gereja-Nya!