1. Kami berdoa untuk persiapan ADD tgl 24 Sep yang dikoordinasikan oleh CG Novena. Semoga Tuhan memberkati persiapan acara ini, memberikan kesatuan hati bagi tim panitia dan pembicara kami Ingrid Tay dari Katolisitas dalam mempersiapkan topik yang akan dibahas di dalam ADD ini. Semoga para peserta dibukakan hati dan pikiran mereka untuk menerima pesan yang ingin disampaikan oleh Tuhan lewat acara ini.
2. Kami juga berdoa semoga situasi pandemi di seluruh dunia bisa terus membaik dan segera berakhir. Semoga berbagai aktivitas tatap muka, khususnya di dalam lingkungan Gereja dan komunitas, bisa kembali diadakan dan orang-orang dapat berinteraksi tanpa halangan. Ya Tuhan, berikanlah kesembuhan kepada orang-orang yang menderita covid dan penyakit lainnya.
3. Kami ingin berdoa untuk intensi Bapa Paus. Semoga negara-negara yang saat ini memberlakukan hukuman mati dapat merubah hukum mereka dan menghapuskan hukuman mati ini yang bertentangan dengan martabat manusia.