Cell Group Readings


It is written, ‘Man shall not live by bread alone, but by every word that comes from the mouth of God.’

Matthew 4:4

 

Community

Sesi 69 - Week of 2 Jul 2023

Di kitab Kejadian, Tuhan menciptakan manusia dan berkata "tidak benar bahwa manusia harus sendirian". Kita berkembang sebagai manusia tidak dengan hidup terisolasi dan hidup oleh diri kita sendiri, melainkan dengan melibatkan diri sebagai anggota penuh komunitas. Minggu ini kita akan bersama membahas tentang komunitas dan pentingnya pelayanan dan doa di dalam komunitas.

Petrus dan Paulus

Sesi 68 - Week of 25 Jun 2023

Perayaan Hari Raya St. Petrus dan Paulus telah ditetapkan menurut tradisi sejak tahun 67M, pada tanggal yang sama yaitu 29 Juni, untuk memperingati hari kedua rasul itu dibunuh sebagai martir (Rasul Petrus disalibkan terbalik, dan Rasul Paulus dipenggal kepalanya dengan pedang). Sejak semula Gereja menghormati kedua rasul, Petrus dan Paulus, secara bersama-sama karena mereka dianggap sebagai Sokoguru gereja. Hari ini kita mau mempelajari keberanian dan kesetiaan mereka dalam mengikuti Kristus dan menyebarkan Injil sampai ke seluruh dunia seperti pesan terakhir Yesus sebelum Dia naik ke surga.

Ester

Sesi 72 - Week of 18 Juni 2023

Hari ini, kita akan menonton video dari Youtube yang berjudul "Book of Esther Summary: A Complete Animated Overview". Video ini menceritakan perjalanan Ester, seorang tokoh alkitabiah, yang dikenal karena keberanian, iman, dan kepercayaannya kepada Tuhan. Sambil menonton video ini bersama-sama, mari kita renungkan juga pesan yang ingin disampaikan tentang pengenalan identitas diri dan tujuan/misi yang diberikan Tuhan pada kita serta pemeliharaan Tuhan yang kita alami dalam hidup kita masing-masing.

Nabi Yunus

Sesi 67 - Week of 11 June 2023

Nabi Yunus / Jonah mungkin adalah nabi terburuk dan terhebat di dalam perjanjian lama. Terburuk karena ia lari dari Tuhan dan dari tugas yang Tuhan berikan kepada dia. Ia tidak suka dan marah ketika Tuhan mau menyelamatkan orang-orang di kota Niniwe. Tetapi Yunus juga mungkin adalah nabi yang terbaik, karena ia adalah satu-satunya nabi di dalam seluruh alkitab yang menyelesaikan dan memenuhi misinya dan mengconvert semua orang di kota Niniwe, yang adalah musuh dari bangsa Israel saat itu. Tidak ada nabi lain di dalam kitab suci kita yang memiliki kesuksesan seperti nabi Yunus ini.

Nabi Daniel

Sesi 66 - Week of 4 Jun 2023

Hari ini kita akan belajar dari kisah Nabi Daniel bagaimana harus bersikap ketika kita menghadapi kesulitan dalam hidup. Nabi Daniel adalah salah satu tokoh paling terkenal di Perjanjian Lama. Dia ditawan oleh bangsa Babilonia dan kemudian bertugas di istana Raja Nebukadnezar. Meski tinggal di negeri asing, ia tetap setia kepada Tuhan dan diberi karunia menafsirkan mimpi dan penglihatan. Kisah Daniel adalah bukti kekuatan iman dan pentingnya tetap setia pada keyakinan kepada Tuhan bahkan dalam menghadapi kesulitan.

Holy Spirit

Sesi 65 - Week of 28 May 2023

Siapa itu Roh Kudus? Apa peran-Nya di Gereja dan dalam diri kita sendiri? Mari kita bersama mengenal lebih dalam tentang Roh Kudus.

Aku Percaya akan Roh Kudus

Sesi 64 - Week of 14 May 2023

Sebagai penganut agama Katolik, kita tentu saja mengetahui dan bahkan hafal Syahadat Para Rasul. Tetapi, sudahkah kita memahaminya? Terutama bait di dalam Doa Syahadat pendek, “Aku percaya akan Roh Kudus” atau dalam Syahadat panjang (Syahadat Nicea – Konstantinopel) “Aku percaya akan Roh Kudus, Ia Tuhan yang menghidupkan; Ia berasal dari Bapa dan Putra, yang serta Bapa dan Putra, disembah dan dimuliakan; Ia bersabda dengan perantaraan para nabi.”

Untuk mempersiapkan diri kita untuk Pentakosta yang akan datang, marilah kita mendalami bait ini dalam CG kita hari ini.

Gifts or Charisms

Sesi 63 - Week of 7 Mei 2023

Pada CG hari ini, kita mau belajar tentang apa itu karunia, karunia Hirarki dan karunia Karismatik (hierarchical and Charismatic gifts) Selain itu kita juga akan belajar untuk memahami hubungan antara karunia Hirarki dan karunia Karismatik, dan memahami bagaimana karunia-karunia Roh Kudus ini justru menjadi pemersatu dalam Gereja Katolik.

Gembala Yang Baik

Sesi 62 - Week of 9 Apr 2023 

Selamat Hari Paskah! Semoga kebangkitan Kristus membawa berkat dan kehidupan baru bagi kita semua.

Setelah mempersiapkan diri selama 40 hari, akhirnya kita dapat merayakan kemenangan Tuhan atas maut dan kebangkitan-Nya yang mulia. Kita pun dimampukan dengan rahmat Tuhan untuk meninggalkan semua dosa dan kebiasaan kita yang jelek dan memperbaharui hidup kita. Kita bagaikan domba yang hilang yang ditemukan kembali oleh Gembala kita, Yesus Kristus, dan dibawa pulang serta dirawat dengan penuh kasih. Setelah kita diselamatkan, maka kita pun mendapat misi untuk menjadi gembala bagi orang lain dan untuk dapat melakukan misi ini kita dapat belajar dan mohon berkat dari Yesus.

Fit & Faith

Sesi 61 - Week of 26 Mar 2023

Di dalam bulan Maret ini, kita akan membahas seputar ‘suffering’ atau penderitaan. Tentu saja kita sudah sering mendengar bagaimana penderitaan bisa menjadi peranan penting dalam kehidupan iman kita. Penderitaan dapat dijadikan sebagai bentuk silih, atau juga sebagai sarana yang dipakai untuk membentuk kita menjadi lebih baik lagi. Tetapi hari ini, kita mau melihat penderitaan jasmani yang dapat kita alami karena keacuhan, ketidakdisiplinan, atau kemalasan kita di dalam menjaga tubuh kita ini.